Tanjab Barat (e-tivinews.id)- MPC PP Tanjung Jabung Barat, menyayangkan aksi anarkis dan perusakan terhadap kantor Gubernur Jambi saat demo sopir truk batubara pada Senin (22/01/2024).
Sejumlah perusakan berupa lemparan batu menghancurkan kaca dan fasilitas kantor Gubernur Jambi.
Terus terang kami menyayangkan aksi pengrusakan kantor gubernur oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab, tentu dengan adanya kejadian semacam ini akhirnya pelayanan publik jadi terganggu.
MPC PP Tanjab Barat menegaskan bahwa kebebasan berbicara dan berekspresi di jamin oleh undang-undang namun tentu harus disampaikan dengan cara yang santun dan elegan.
Jika sudah mengarah ke tindakan-tindakan pengrusakan dan anarkis tentu harus di usut tuntas dan dipertanggungjawabkan secara hukum.
Selain meminta oknum yang anarkis ditindak tegas, MPC PP Tanjab Barat juga berharap pemerintah juga memikirkan nasib masyarakat yang berprofesi sebagai supir truk karena mereka juga punya kebutuhan dirumah.
Pemerintah harus hadir sebagai problem solving terhadap persoalan yang dihadapi.