AKD DPRD Tanjab Barat Telah Ditetapkan, Anggota Dewan dari Partai Pengusung UAS-KATAMSO Mendominasi FOKBI Tanjab Barat Berhasil Raih Medali Perak di FORPROV Jambi ke-1 Anggaran KPU Tanjab Barat Capai Puluhan Miliar, Proses Pencabutan Nomor Urut Paslon Bupati-Wakil Bupati Mengecewakan UAS-Katamso Mendapat Nomor Urut 1 untuk Pilkada 2024, Diyakini Lanjut 1 Periode Lagi MTQ Ke-52 Tingkat Kabupaten Tanjab Barat, Sekda : Momentum Lahirkan Generasi Qur’ani yang Cerdas

Home / Berita / Daerah / Politik

Minggu, 14 Mei 2023 - 20:07 WIB

DPD Partai Golkar Tanjab Barat Resmi Daftarkan 35 Bacaleg Ke KPU, Targetkan Rebut 9 Kursi DPRD

DPD Partai Golkar Tanjab Barat Resmi Daftarkan 35 Bacaleg Ke KPU Minggu (14/05/23).

DPD Partai Golkar Tanjab Barat Resmi Daftarkan 35 Bacaleg Ke KPU Minggu (14/05/23).


Kuala Tungkal (e-tivinews.id)-Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Tanjung Jabung Barta resmi mendaftarkan bakal calon legislatif (Bacaleg) peserta pemilu tahun 2024 ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Minggu (14/05/23) sekitar pukul 15.00 WIB.

Pendaftaran Bacaleg partai berlambang pohon beringin itu dipimpin langsung Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Tanjung Jabung Barat Ahmad Jahfar  didampingi Sekretaris DPD Partai Golkar Dedi Hadi dan Bendahara Syufrayogi Syaiful.

Bacaleg, pengurus dan kader Partai Golkar Kabupaten Tanjung jabung Barat dengan menggunakan kendaraan roda dua  bergerak menuju KPU dari Kediaman Ketua DPD  Partai Golkar Tanjung Jabung Barat di Jalan beringin lorong Hikmah Kuala Tungkal.

Sesuai jadwal yang telah ditentukan rombongan Partai Golkar telah tiba di Kantor KPU Tanjung Jabung Barat sekitar pukul 15.00 WIB dan langsung disambut oleh Ketua KPU Tanjab Barat Hairuddin beserta Anggota KPU Lainnya.

BACA LAINNYA  Si Jago Merah Lahap 3 Rumah Warga Suak Samin Pengabuan

Dalam kegiatan tersebut juga turut dihadiri Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Berkas Bacaleg Partai Golkar Tanjab Barat dinyatakan lengkap oleh KPUD Tanjab Barat dan berhak mengikuti Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang. Ketua KPU Tanjab Barat Hairuddin didampingi anggota menyerahkan berkas tanda terima pendaftaran partai golkar kepada ketua DPD Partai golkar Tanjab Barat Ahmad Jahfar didampingi oleh Sekretaris Dedi Hadi, Bendahara Syufrayogi Syaiful serta pengurus lainnya.

Ketua DPD Partai Golkar Tanjab Barat, Ahmad Jahfar menargetkan sembilan Kursi DPRD Tanjab Barat dan Kerua DPRD Tanjab Barat.

BACA LAINNYA  Ponpes Al Baqiatush Shalihat Kuala Tungkal Gelar Haul Ke 11 Syekh Muhammad Ali Bin Syekh Abdul Wahab

“Dari saya terpilih menjadi Ketua DPD Golkar Saya sudah menargetkan Golkar Tanjabbarat menang 2024 dengan target 50 ribu suara. Kalau untuk kursi legislatif Tanjab Barat kita targetkan 9 kursi, sukur sukur bisa lebih. Dan target untuk DPRD Provinsi Jambi lebih dari dua kursi,” jelas Ahmad Jahfar.

Usai mendaftarkan Bacaleg ke KPU Tanjab Barat, puluhan Bacaleg serta pengurus DPD Partai Golkar Tanjab Barat yang dipimpin oleh Ahmad Jahfar melanjutkan konvoi keliling Kota Kualatungkal, sembari menyanyikan yel-yel “Golkar Menang” serta mengangkat empat jari sebagai simbol nomor urut Partai Golkar

Berdasarkan pantauan dilapangan, terlihat diantara Bacaleg  wajah-wajah lama yang saat ini anggota legislatif aktif Dari Partai Golkar yakni Dedi Hadi, Syufrayogi Syaiful, Nurkholis, Hairi, serta Ishak.

BACA LAINNYA  Bupati Anwar Sadat Hadiri Sertijab Kepala Perwakilan BPK RI Perwakilan Provinsi Jambi

Sementara Ahmad Jahfar, Ketua DPD Partai Golkar Tanjab Barat akan mengikuti Bacaleg Partai Golkar DPRD Provinsi Jambi.

Dengan memasuki tahapan pemilu pendaftaran bakal calon anggota DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Barat ke KPU Partai golkar telah siap menghadapi kontestasi pemilu tahun 2024 mendatang.

Golkar Kabupaten Tanjung Jabung optimis memenangkan pemilu tahun 2024 dibawah kepemimpinan Ahmad Jahfar dengan struktur partai yang dibentuk hingga ke tingkat desa maupun kelompok karya TPS-TPS. Bacaleg yang telah didaftarkan merupakan kandidat yang benar-benar telah dipersiapkan dengan matang dengan mendorong 30% keterwakilan perempuan. (ETV)*

Share :

Baca Juga

Berita

Bupati Sampaikan KUA dan PPAS APBD Tanjab Barat Tahun 2024 Pada Rapat Paripurna DPRD

Berita

Turnamen Billiar POBSI CUP usai dilaksanakan Pembina POBSI Syufrayogi dan Ketua POBSI Rendra Optimis Atlet Tanjab Barat Dapat Go Nasional

Berita

Bupati Hadiri Serah Terima Jabatan Kapolres Tanjab Barat

Berita

Buka Kegiatan Pemilihan Duta Bertutur Bupati Anwar Sadat Ajak Guru dan Orang Tua Tingkatkan Minat Baca Anak

Berita

Bupati Anwar Sadat Hadiri Pelantikan PAW DPC APDESI Tanjab Barat 2023-2025

Berita

Tanjab Barat Bentuk Kepengurusan DPC KPPI, Saniatul Lativa : KPPI mengawal keterwakilan perempuan di Parlemen 30 Persen tahun 2024

Berita

Si Jago Merah Lahap 3 Rumah Warga Suak Samin Pengabuan

Berita

Hadiri Rakor Penanggulangan Karhutla Wabup : Kita Akan Terus Jalin Sinergi Guna Antisipasi Karhutla di Tanjabbar