Bupati Anwar Sadat Serahkan Bantuan Gerobak UMKM Program Tanjab Barat Sejahtera. Bupati Anwar Sadat Lepas 229 Calon Jemaah Haji dari Kloter 19 GOW Tanjab Barat Gelar Puncak Peringatan Hari Kartini ke-147, Wujudkan Kesetaraan Gender dan Perempuan yang Berdaya Camat Muara Papalik Turun Langsung Berikan Pemahaman Dampak Negatif Perkembangan Zaman dan Teknologi Penutupan Turnamen TS Billiard Dihadiri Bupati, Koordinator TS Biliard Yogi : Ini Semangat Baru Mempersiapkan diri Diajang Lebih Bergengsi

Home / Berita

Kamis, 23 Januari 2025 - 14:11 WIB

Terkait Tudingan Memperlambat Pemilihan Dema IAI An-Nadwah, Ketua Sema Tegaskan : “Bukan Kehendak Kami”

Foto : Raudhatul Janah Ketua Sema IAI An-Nadwah Kuala Tungkal

Foto : Raudhatul Janah Ketua Sema IAI An-Nadwah Kuala Tungkal

Kuala Tungkal (e-tivinews.id)- Ketua Senat Mahasiswa (SEMA) An-Nadwah Kuala Tungkal membantah adanya anggapan sejumlah pihak yang menuding sengaja memperlambat pemilihan Dewan Mahasiswa (DEMA).

Raudhatul Janah, Ketua SEMA menjelaskan, pihaknya sebagai orang yang bertanggung jawab untuk membetuk Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) hingga mengawasi berjalannya proses pemilihan ketua dan wakil ketua DEMA untuk periode selanjutnya mengatakan apa yang di tudingkan sejumlah pihak terkait adanya upaya kesengajaan untuk memperlambat pemilihan tidaklah benar.

“Jadi, apa yang di tudingkan sejumlah pihak dari kalangan mahasiswa tersebut tidaklah benar nyatanya, sebenarnya kami sudah merencanakan pemilihan ini dari september 2024, sebelum masa jabatan DEMA habis,” katanya

BACA LAINNYA  Menilik keseriusan Dinas PPA Terhadap Kasus Kekerasan Anak di Kabupaten Tebo

Raudah juga menambahkan bahwa proses dan tahapan sebenarnya sudah berjalan, hanya saja ada ketidak samaan persepsi antara Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan KPUM di tengah jalannya tahapan.

“Pada tanggal 11 oktober 2024 KPUM sudah melakukan audiensi bersama wakil rektor III terkait persyaratan calon kandidat, pada saat itu beliau membuat persyaratan calon kandidat atas saran dan rekom dari Rektor,” tambahnya

BACA LAINNYA  MTQ Ke-52 Tingkat Kabupaten Tanjab Barat, Sekda : Momentum Lahirkan Generasi Qur'ani yang Cerdas

Setelah disepakatinya persyaratan calon kandidat saat audiensi tersebut kemudian KPUM pada tanggal 17-23 oktober 2024 sudah membuka pendaftaran calon kandidat ketua dan wakil ketua DEMA. Kemudian di tanggal 24 oktobernya langsung dilaksanakan tes membaca dan menulis Al-qur’an sebagai salah satu syarat.

“Ditahap tes membaca dan menulis Al-qur’an ini sebenarnya sudah ada dua pasangan calon yang tinggal masuk pada tahap selanjutnya, yang mana menghadap dan meminta rekomendasi dari Wakil Rektor III,” ujarnya

Sesusai aturan yang sudah disepakati dan diputuskan atara Wakil Rektor III dan KPUM, seharusnya kedua pasangan calon diberikan surat rekomendasi untuk melanjutkan pendaftaran sebagai calon, akan tetapi di tanggal 25 oktober ternyata kedua pasang calon tidak dapat melaksanakan pendaftaran dikarenakan tidak diberikan rekomendasi. Dengan alasan kedua pasangan calon tidak mencerminkan kolaborasi yang di inginkan Wr III dan Rektor.

BACA LAINNYA  Volume Sampah Meningkat Saat Idul Fitri, DLH Tanjab Barat Lakukan Pengangkutan Ekstra

“Saat itulah terjadi penundaan hingga dibuka kembali pendaftaran calon kandidat ulang pada tanggal 5 Januari 2025. Namun, hal serupa kembali terjadi,” tutupnya.

Share :

Baca Juga

Berita

Komisi II DPRD Sidak Pasar Tanggo Rajo Ilir Kuala Tungkal Pastikan Harga dan Ketersediaan Bahan Pokok Stabil

Berita

IGI Tanjab Barat Gelar Onservice Penguatan Kompetensi Guru dan Kepala Sekolah Program Organisasi Penggerak

Berita

Hijabers Mom Community Tanjab Barat Bagikan 400 Takjil Kepada Masyarakat

Berita

Terkait Pernyataan PJ Rektor UNBARI Tentang Dualisme Dimedia Kuasa Hukum YPJ Angkat Bicara

Berita

Polres Tanjab Barat Musnahkan Sejumlah Barang Bukti Narkotika

Berita

Terima Kunjungan Pengurus IWO Tanjab Barat, AKBP Padli: Peran Media Sangat Strategis dalam Membantu Polri

Berita

Bupati Hadiri Serah Terima Jabatan Kapolres Tanjab Barat

Berita

Rebut Berkah Ramadhan, IWO Tanjab Barat Berbagi Takjil Gratis Kepada Masyarakat