AKD DPRD Tanjab Barat Telah Ditetapkan, Anggota Dewan dari Partai Pengusung UAS-KATAMSO Mendominasi FOKBI Tanjab Barat Berhasil Raih Medali Perak di FORPROV Jambi ke-1 Anggaran KPU Tanjab Barat Capai Puluhan Miliar, Proses Pencabutan Nomor Urut Paslon Bupati-Wakil Bupati Mengecewakan UAS-Katamso Mendapat Nomor Urut 1 untuk Pilkada 2024, Diyakini Lanjut 1 Periode Lagi MTQ Ke-52 Tingkat Kabupaten Tanjab Barat, Sekda : Momentum Lahirkan Generasi Qur’ani yang Cerdas

Home / Berita / Daerah / Pendidikan

Kamis, 14 Desember 2023 - 12:54 WIB

Rumah Bahasa dan Tahfidz Qur’an UPT SPNF Tanjab Barat Gelar Wisuda Angkatan Pertama, 101 Orang Diwisuda

Rumah Bahasa dan Tahfidz Qur’an Tanjab  Barat Gelar Wisuda Angkatan Pertama  Rabu (13/12/23).

Rumah Bahasa dan Tahfidz Qur’an Tanjab Barat Gelar Wisuda Angkatan Pertama Rabu (13/12/23).

Kuala Tungkal (e-tivinews.id) – Rumah Bahasa dan Tahfidz Qur’an UPT Satuan Pendidikan Nonformal (SPNF) Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tanjung Jabung Barat Gelar Wisuda Angkatan Pertama  yang diselenggarakan di Gedung Balai Pertemuan Kantor Bupati, Rabu (13/12/23).

Sebanyak 101 orang peserta yang diwisuda, yang terdiri dari program Bahasa Inggris sebanyak 40 orang, program bahasa Arab sebanyak 23 orang, program kelas bahasa Jepang sebanyak 8 orang, dan program Tahfidz sebanyak 30 orang.

BACA LAINNYA  Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat, Hairan, SH Ikuti Rapat Koordinasi Forkopimda Provinsi Jambi

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat H. Hairan, SH. Ia turut menyampaikan apresiasi dalam sambutannya atas terlaksananya kegiatan wisuda tersebut.

“Melalui Rumah Bahasa dan Tahfidz Quran ini juga patut untuk kita syukuri karena akan melahirkan generasi yang mampu menguasai bahasa asing sehingga mampu berkomunikasi dengan dunia internasional, terutama bahasa Inggris, bahasa Arab, dan bahasa Jepang. Selain itu, juga akan melahirkan generasi penghafal Al-Qur’an yang siap memakmurkan agama di pelosok-pelosok desa dalam wilayah Kabupaten Tanjung Jabung Barat,” ujarnya

BACA LAINNYA  Agit Penyandang Disabilitas Asal Kuala Tungkal Berkesempatan Berdialog Dengan Presiden

Ia melihat dengan keberadaan UPT SPNF Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tanjabbar saat ini sudah sangat tepat dijadikan tempat penyelenggaraan pelatihan berbagai bahasa asing dan Tahfidz Quran, terutama bagi masyarakat yang putus sekolah dan tidak mampu untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi.

“Saya berharap, UPT SPNF Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Tanjabbar dapat terus mengembangkan program-programnya, sehingga dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” harapnya

BACA LAINNYA  Bupati Hadiri Diseminasi Audit Kasus Stunting Tingkat Kabupaten Tanjab Barat

Dengan adanya rumah Bahasa dan Rumah Tahfidz juga diharapkan dapat membantu dalam mencetak dan  melahirkan generasi yang mampu bersaing secara internasional, generasi yang agamis demi masa depan yang lebih baik menyongsong generasi emas ditahun 2045.

Turut Hadir dalam acara tersebut  Sekretaris Daerah Ir. H. Agus Sanusi, M.Si, para tutor, para orang tua/wali murid, sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, dan para wisudawan/wati Rumah Bahasa dan Tahfidz Quran.

Share :

Baca Juga

Berita

Pemkab Tanjab Barat Raih Penghargaan Peringkat 3 Pengelolaan DAK Fisik Terbaik Tahun Anggaran 2023

Berita

Technician Education Can Fuel Financial Success

Berita

Bupati Tanjung Jabung Barat Resmi Kukuhkan Pengurus FKUB Kecamatan

Berita

Karang Taruna Tanjab Barat Laksanakan Kegiatan Ramadhan Berbagi

Berita

Sekian Lama Melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka, Kepala SMAN 8 Tanjab Barat : “Dengan PTM Akan Tercapai Tujuan Pembelajaran”

Berita

Hadiri Kegiatan HUT TNI ke-79, Sekda Harap TNI dan Masyarakat Perkuat Solidaritas

Berita

Diduga Tidak Dikerjakan Sebagaimana Mestinya Pekerjaan Peningkatan Jalan Ketapang-Sungai Rambai Diadukan Masyarakat

Berita

Bupati Pimpin Rapat Pelaksanaan Konvergensi Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Tanjab Barat